BENTUK EVALUASI KURIKULUM
Dalam persentasi Drs. Asep Herry Hernawan, M.Pd
PENILAIAN FORMATIF (MONITORING)
Dilaksanakan pada saat berlangsungnya suatu program
Tujuan utamanya memperbaiki kelemahan sesegera mungkin, build in dalam pelaksanaan program
Dilaksanakan secara kontinu agar objektif dan komprehensif
Hasilnya segera disusun dan digunakan dalam program selanjutnya
Alat penilaian : observasi, wawancara, tes
Penilai : pengajar/pelatih, kepala diklat, supervisor, tim penilai khusus
Segi yang dinilai : pelaksanaan pengajaran, penilaian, bimbingan, administrasi, penggunaan sumber belajar, sarana pendidikan, dll.
PENILAIAN SUMATIF
Dilaksanakan setelah selesainya suatu program
Tujuan utamanya menilai keberhasilan suatu program dilihat dari tujuan yang telah ditentukan sebelumnya
Aspek yang dinilai terutama produk atau hasil dari program
PROSEDUR EVALUASI KURIKULUM
TAHAP PERSIAPAN
Menyusun TOR (term of reference)
Target dan sasaran penilaian
Lingkup dan objek yang dinilai
Alat dan instrumen yang digunakan
Prosedur dan cara penilaian
Organisasi pelaksana
Biaya
Dsb.
Klarifikasi (penjabaran dari TOR)
Mengadakan penelaahan perangkat evaluasi (tujuan, isi, strategi, sumber data, instrumen, dan jadwal)
Ujicoba Penilaian (try-out)
Melaksanakan teknik dan prosedur penilaian di luar sampel penilaian
Tujuannya untuk melihat keterandalan alat penilaian dan melatih tenaga penilai
Hasil ujicoba dijadikan dasar perbaikan dan penyempurnaan
TAHAP PELAKSANAAN
Pengumpulan data lapangan
Penyusunan dan pengolahan data
Penyajian/deskripsi data
Menentukan judgement, rekomendasi, implikasi
Menyusun laporan
Sumber: http://apadefinisinya.blogspot.com/2008/11/evaluasi-kurikulum.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Write down your comment here / Tulis Komentar disini